Fotografi oleh Hello Elleanor.
Selama ini, Weddingstory telah menjadi wadah bagi para vendor pernikahan untuk mempromosikan produk dan jasanya secara digital. Tidak hanya menyediakan halaman profil vendor yang bisa dibuat secara gratis, Weddingstory juga menyediakan beragam fitur promosional, baik berbayar maupun gratis, seperti Pay per Click (PPC), Weddingstory Store, Weddingstory Blog, online event, dan masih banyak lagi.
Simak kesan dari para vendor pernikahan dari berbagai kota di Indonesia ini yang sudah pernah memanfaatkan berbagai fitur tersebut.
Sola Fide Organizer – Wedding Organizer, Jakarta
Fitur favorit di Weddingstory: Weddingstory Pay dan Weddingstory Blog.
“Selaku vendor, saya dapat menyediakan platform yang aman bagi klien dengan Weddingstory Pay, di mana semua quotation yang saya kirimkan tercatat dengan baik, bahkan ada reminder jika segera jatuh tempo. Weddingstory Pay juga terintegrasi dengan Tokopedia yang menyediakan banyak opsi pembayaran bagi klien. Kemudian, kebetulan kami sudah dua kali ditampilkan di Weddingstory Blog. Kami pun jadi dapat lebih dikenal dan menjangkau klien karena artikel Weddingstory Blog dikirimkan langsung kepada calon pengantin lewat notifikasi di aplikasi.”
The Sultan Hotel & Residence – Venue Pernikahan, Jakarta
Fitur favorit di Weddingstory: Online event, Weddingstory Pay, & Flexi Schedule.
“Online event membantu menyebarkan brand awareness hotel kami, Weddingstory Pay bisa memberikan timbal balik poin yang bisa kami redeem untuk membiayai keperluan pameran lainnya, sedangkan Flexi Reschedule memudahkan calon pengantin yang akan menjadi klien kami. Jadi, semua kebutuhan baik vendor maupun pengantin bisa diakomodasi dengan tiga fitur tersebut.”
Hello Elleanor– Fotografi, Jakarta
Fitur favorit di Weddingstory: Pay per Click (PPC), Weddingstory Deals, & Weddingstory Pay.
“PPC memperbolehkan kami mengatur anggaran per bulannya, Weddingstory Deals menawarkan diskon yang bisa menarik calon klien, dan Weddingstory Pay memudahkan klien dalam hal pembayaran sehingga mereka merasa aman bertransaksi.”
Soraksorai – Suvenir & Hadiah, Solo
Fitur favorit di Weddingstory: Pay per Click (PPC) & Weddingstory Blog.
“Fitur PPC memudahkan kami dalam menyesuaikan dengan budget, sedangkan Weddingstory Blog menawarkan banyak artikel informatif.”
Hilton Bali Resort – Venue Pernikahan, Bali
Fitur favorit di Weddingstory: Online event.
“Dalam kondisi pandemi ini, online fair memudahkan para brides-to-be untuk mencari venue pernikahan tanpa harus kontak fisik dan keluar rumah. Kami sebagai penyedia venue juga sangat terbantu untuk mempromosikan produk dan properti kami.”
Monchichi – Fotografi, Jakarta
Fitur favorit di Weddingstory: Pay per Click (PPC), Weddingstory Store, Weddingstory Deals, & Weddingstory Pay.
“Simpel dan bisa langsung menjangkau pasar kami. Walaupun tidak banyak calon pengantin yang langsung deal lewat platform Weddingstory, tapi setidaknya fitur-fiturnya cukup baik dalam membangun brand awareness kami kepada para calon klien.”
Furemu – Undangan Pernikahan, Bandung
Fitur favorit di Weddingstory: Pay per Click (PPC) dan Weddingstory Pay.
“PPC memberikan promosi yang cukup efektif, dan jika bertransaksi dengan Weddingstory Pay, vendor bisa mendapatkan poin.”
Elior Design – Dekorasi & Pencahayaan, Bandung
Fitur favorit di Weddingstory: Weddingstory Pay.
“Kami suka fitur ini karena membantu klien jika ada yang ingin menggunakan kartu kredit untuk pembayaran. Kemudian, yang paling penting juga adalah vendor akan mendapatkan poin.”
Luminous Bridal Boutique – Busana Pengantin, Jakarta
Fitur favorit di Weddingstory: Pay per Click (PPC), Weddingstory Pay, Weddingstory Deals, Weddingstory Blog, online event, & Weddingstory Store.
“Sangat membantu vendor menjangkau klien.”
Bale Asri – Venue Pernikahan, Jakarta
Fitur favorit di Weddingstory: Pay per Click (PPC).
“Terjangkau harganya dan bisa fleksibel dalam mengatur budget.
The Ungasan Clifftop Resort Bali – Venue Pernikahan, Bali
Fitur favorit di Weddingstory: Weddingstory Store.
“Dengan fitur ini, memungkinkan kami sebagai vendor pernikahan untuk mempromosikan produk-produk kami.”
SACHLIRENE TFOTA – Sepatu Pengantin, Jakarta
Fitur favorit di Weddingstory: Weddingstory Blog.
“Koleksi kami bisa dipromosikan.”
Jika ingin tahu lebih banyak tentang fitur-fitur di atas, langsung klik tautannya, atau hubungi Business Manager Anda. Belum memiliki halaman profil di Weddingstory? Klik di sini untuk bertanya lebih lanjut.